Karena itu kita tidak bisa menganggap remeh mata merah, sakit mata, atau mata lelah sehabis perjalanan jauh sekalipun. Karena penanganan lebih dini tentunya akan lebih baik untuk mencegah resiko atau sakit menjadi lebih besar atau parah.
Penanganan dengan tepat dan dengan obat yang tepat akan menjadikan sakit atau gangguan pada mata akan terobati dan berangangsur-angsur mata menjadi pulih kembali. Berikut adalah Resep Herbal dahsyat untuk Mata. Resep Herbal ini merupakan resep turun temurun dari para leluhur. Dan sudah terbukti menyembuhkan sakit dan berbagai jenis gangguan pada mata.
Baca: Teh Daun Yakon Ampuh Menurunkan Kadar Gula Darah
Resep ini pun tidak mengandung efek samping yang berbahaya karena bahan-bahan untuk resep herbal dahsyat untuk mata ini yaitu dari daun-daun tumbuhan yang tumbuh di sekitar rumah atau lingkungan kita.
Daun Pitolog / Rojo Deleng
Pernah dengar daun pitolog atau daun rojo deleng? Bagi sobat yang tinggal di perkotaan mungkin baru kali ini mendengar nama daun tersebut. Tapi bagi sobat yang tinggal di pedesaan akan akrab dengan nama daun pitolog atau daun rojo deleng ini. Daun pitolog atau daun rojo deleng merupakan sebutan atau istilah daun ini dalam bahasa jawa. Sedangkan dalam istilah bahasa indonesia daun ini disebut dengan daun bintang lima.
Disebut daun bintang lima karena bentuk daunnya yang mirip seperti bentuk bintang dan dalam satu tangkai daunnya berjumlah lima. Daun atau tumbuhan ini tumbuh subur di pekarangan rumah atau di sekitar kebun atau di pinggiran kali maupun sungai.
Meskipun daun ini dapat kita jumpai di berbagai tempat bukan berarti daun ini tak mempunyai manfaat untuk pengobatan. Kepintaran nenek moyang dan akhirnya menjadi warisan leluhur secara turun temurun dalam hal pengobatan. Telah membuktikan bahwa daun ini bisa digunakan untuk gangguan sakit mata, mata lelah, iritasi, mata merah, pandangan kurang jelas atau kabur karena mata kelelahan, dan juga bisa menyembuhkan sakit mata karena katarak.
Berikut kami sertakan photo dari daun bintang lima yang kami ambil dari lingkungan sekitar desa kami.
Resep Herbal Dahsyat untuk Mata
Cara untuk mengobati sakit mata karena kelelahan, iritasi dan lain-lain:
> Ambil bunga beserta madunya 9-13 buah> Taruh di piring kecil dan diberi air bersih atau air mineral secukupnya
> Kemudian biarkan selama kurang lebih 15 menit
> Setelah itu air bisa digunakan untuk merambang mata anda yang sakit
> Perlahan-lahan mata anda akan merasa enak dan nyaman
Untuk mengobati sakit katarak:
> Ambil daun pitolog dan patahkan tangkainya sampai keluar getahnya ( tlutuhdalam bahasa jawa)
> Kemudian teteskan getah daun pitolog tersebut ke mata anda yang sakit
katarak
> Lakukan minimal 3x dalam 1 minggu
> Pandangan kabur mata anda berangsur-angsur akan membaik.
Terima kasih sudah mampir dan membaca artikel Resep Herbal Dahsyat untuk Mata di blog sederhana ini. Bila sobat merasakan manfaat dari artikel Resep Herbal Dahsyat untuk Mata ini, silahkan share artikel ini. Agar yang lain dapat merasakan manfaat yang sama. Semoga sobat sekalian selalu diberi kesehatan dan kelancaran dalam urusan sobat. Berkah Dalem.
0 Komentar